295 warga Sawangan terima dana zakat UPZ

Bertempat di Aula Balai Desa Sawangan Kecamatan Ajibarang (06/01), telah dilaksanakan pengajian Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus pentasyarufan (pembagian) zakat dari Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kankemenag Kab. Banyumas kepada sekitar 295 warga Desa Sawangan yang berhak menerima. Acara tersebut dihadiri oleh para alim ulama, tokoh masyarakat, Kepala Kantor Kemenag Kab. Banyumas, Camat Pekuncen, Muspika Kecamatan Ajibarang, Kepala Desa Sawangan, dan para mustahiq. Dalam acara tersebut juga diserahkan secara simbolis dana zakat kepada warga Desa Petahunan Kecamatan Pekuncen dengan total penyerahan 25 juta rupiah.

Dalam sambutan dan ceramahnya, Kepala Kankemenag Kab. Banyumas, Drs. H. Bambang Sucipto, M.Pd.I, mengajak kepada segenap hadirin (khususnya penerima zakat) untuk dapat meningkatkan derajatnya yang sebelumnya sebagai penerima zakat mudah-mudahan ke depan bisa menjadi pemberi zakat (muzakki). Beliau juga merasa bangga karena UPZ Kankemenag Kab. Banyumas pada tahun 2015 masih dapat mempertahankan prestasinya yaitu UPZ penyetor dana zakat terbesar bagi BAZNAS Kab. Banyumas.

Kegiatan pentasharufan zakat ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-70 Kemenag RI. Kegiatan dalam memperingati HAB Kemenag meliputi kegiatan inti dan penunjang.  Kegiatan inti meliputi Upacara HAB, tasyakuran dan ziarah, sedangkan kegiatan penunjang meliputi pertandingan olah raga, kesenian, jalan sehat, tirakatan/refleksi, pemberian beasiswa, bantuan usaha produktif untuk usaha dan peternakan, pembinaan karyawan, dan pengajian umum untuk masyarakat.

Hal tersebut dilakukan di samping sebagai wujud syukur kepada Allah SWT, di sisi lain juga sebagai manifestasi pembuktian tentang eksistensi peran dan fungsi Kementerian Agama terhadap kehidupan berbangsa dan bermasyarakat sejalan dengan amanat reformasi. Kemenag senantiasa melaksanakan tugas dengan mengedepankan pelayanan, serta dilandasi dengan lima nilai budaya kerja antara lain : integritas, profesional, inovasi, tanggung jawab, dan keteladanan, sebagai bentuk komitmen ikhlas beramal, di sisi lain juga berkomitmen untuk meneguhkan nilai profesionalitas, etos kerja, dan kegotongroyongan, serta dengan penuh transparansi dan akuntabel.

Bambang mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas kerjasamanya menyukseskan peringatan HAB ke-70 Kemenag RI khususnya di lingkup Banyumas.

Open chat
1
Selamat Pagi
Scan the code
Assalamu'alaikum
kementerian Agama Kabupaten Banyumas