Banyumas raih juara di 2 kategori lomba Pospeda

Ajang Pekan Olahraga dan Seni Antar-Pondok Pesantren Daerah (Pospeda) ke-7 tingkat Provinsi Jawa Tengah berlangsung selama tiga hari, 25-27 Juli 2016, di Pondok Pesantren Al-Hadi Girikusumo Demak, Jawa Tengah.

Kantor Kementrian Agama Wilayah Jawa Tengah mengundang santri berumur 12-18 tahun untuk mengikuti kegiatan yang mengusung tema “Santun, Sportif, Indah, dan Religius” tersebut. Sedikitnya ada 1.330 santri berpartisipasi aktif dalam Pospeda kali ini.

Cabang perlombaan yang disajikan dalam ajang ini antara lain hadhrah, pidato bahasa Arab, pidato bahasa Inggris,  pidato bahasa Indonesia, lukis islami, musik islami, kriya (kerajinan tangan), kaligrafi, video cerita pendek, teater, cipta puisi dan stand up comedy.

Kepala Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Jateng H. Sholihin mengatakan, selain menjadi ajang silaturahim antarpesantren, Pospeda menjadi pendorong di kalangan santri tentang budaya olahraga dan seni.

“Agar meningkatkan budaya olahraga dan seni yang bernafaskan Islami untuk membina khazanah budaya bangsa,” katanya.

Kabag Tata Usaha Kemenag Jateng Andewi Susetyo Andewi berharap peserta bisa bermain secara sportif dan santun.

Keluar sebagai juara umum yaitu Kabupaten Pati, Kudus, dan Kabupaten Semarang. Sedangkan Kabupaten Banyumas meraih juara 3 dalam kategori pidato Bahasa Arab Putri dan juara 2 dalam kategori Hadhrah Putri.

Open chat
1
Selamat Pagi
Scan the code
Assalamu'alaikum
kementerian Agama Kabupaten Banyumas